PT Piaggio Indonesia
menghadirkan produk terbarunya, Vespa S 150ie, dalam peringatan
berdirinya 66 tahun pabrikan motor asal Italia itu.
"Vespa S 150ie
menghidupkan kembali nilai-nilai dan gaya unik yang mewakili nuansa
generasi modern," kata Direktur Pengelola PT Piaggio Indonesia, Sergio
Mosca, di Jakarta, Kamis.Mosca mengatakan desain Vespa S 150 ie tampak dari garis-garis utama yang tegas, desain minimalis, dan bentuk yang sederhana, tapi tetap setia dengan tubuh dan rangka kendaraan terbuat dari baja.
Motor skuter itu, menurut Mosca, dilengkapi mesin dengan sistem injeksi bahan bakar elektronik sehinggga mampu kurangi konsumsi bahan bakar dan emisi.
"Transmisinya otomatis, mesin memenuhi standar Euro 3 dan ditambah dengan sistem 'immobilizer' anti pencurian," kata Mosca.
Piaggio, lanjut Mosca, menjamin kualitas kendaraan yang sama dengan pabrikan asal meski Vespa S 150ie yang dipasarkan di Indonesia itu dibuat di Vietnam.
Harga yang dibanderol untuk Vespa S 150ie ini adalah Rp 27,5 juta on the road Jakarta
Wow keren.
BalasHapusHmm.
BalasHapus