Akhirnya Suzuki mengeluarkan motor sport
yang akan diberi julukan baby B-king dengan kapasitas mesin 250 cc.
Desainya hampir mirip dengan Hayabusa atau sering disebut B-King 1.300
cc. Tetapi sepeda motor yang diberi nama Suzuki GW 250 ini ukurannya
lebih kecil, tanpa menggunakan baju (fairing) dan mempunyai bobot 180
kg.
Agar mampu bersaing di pasaran Suzuki GW 250, dimodali dengan mesin dua
silinder 250 cc liquid-cooled 4-stroke. Mampu menghasilkan 26 tenaga
kuda pada 8.500 rpm dan 4Nm dengan torsi maksimum pada 7.000 rpm.
Sepeda motor dengan model sport ini diperuntukan untuk pengendara yang
terlihat dinamis lantaran menyenangkan bila di tunggangi. Selain itu GW
250 memiliki nilai jual kembali.
Tentunya model ini datang sebagai kompetitor motor sekelasnya seperti,
Kawasaki Ninja 250R dan CBR 250R. Saat ini Suzuki berencana menjual GW
250 di negara Brazil dan Cina, tetapi desas-desusnya bisa diperuntukan
di Eropa dengan tipe 250 GSR sekitar tahun 2012.
Kapan masuk sini ya?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar