Jalani uji coba, Rossi belum temukan setup terbaik

Jalani uji coba, Rossi belum temukan setup terbaik


Valentino Rossi menyelesaikan tes resmi MotoGP di Sirkuit Montmelo dengan merasa bahwa setup yang ia gunakan untuk meraih posisi ketujuh dalam balapan hari Minggu (3/6) merupakan setup terbaik Ducati hingga kini.

Dalam uji coba, Rossi mencoba berbagai pilihan setup, namun pada akhirnya menyimpulkan bahwa pilihan-pilihan tersebut tidak lebih baik daripada yang ia gunakan pada saat balapan.
"Kami tidak banyak mencoba perangkat-perangkat baru, jadi kami berkonsentrasi untuk mencari setup terbaik dengan mencoba berbagai konfigurasi berbeda. Pada akhirnya kami paham bahwa setup yang kami pakai pada saat balapan adalah setup yang paling cocok untuk digunakan pada sirkuit ini," ujar Rossi.
Swingarm aluminium yang berfungsi dengan baik saat Ducati menjalani tes tertutup di Sirkuit Mugello, Italia beberapa pekan lalu ternyata juga kembali diuji coba pada tes kali ini.
"Kami mencoba swingarm aluminium, yang bisa membantu kami meningkatkan grip pada saat akselerasi, namun ternyata memicu chatter (getaran motor) lebih banyak. Ini kebalikan dari apa yang kami alami di Mugello. Ini jelas akan sangat menarik untuk di coba di Aragon," pungkas The Doctor.
Uji coba resmi ini akan berlanjut di Sirkuit Aragon pada hari Rabu mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar