Pedrosa: Pergantian ban baru tidak adil dan tidak aman

Pedrosa: Pergantian ban baru tidak adil dan tidak aman


Tim juara dunia bertahan, Repsol Honda menyatakan bahwa mereka tidak akan mengikuti uji coba lanjutan di Sirkuit Aragon setelah menjalani uji coba di Sirkuit Montmelo, Spanyol.

Salah satu pebalap mereka, Dani Pedrosa kembali mengritik keputusan Bridgestone yang akan hanya menyuplai spesifikasi ban depan terbaru sejak seri Silverstone, Inggris mendatang.
Meski kebanyakan tim peserta MotoGP lebih memilih menggunakan spesifikasi baru itu sebagai pilihan kedua mereka, para pebalap Repsol Honda ternyata merasa jauh lebih nyaman menggunakan ban spesifikasi yang lama.
"Selama ini kami telah mengalami masalah chatter (getaran motor) di ban belakang, dan ternyata kami juga mengalaminya ketika menggunakan ban depan terbaru ini," ujar Pedrosa, yang finis di posisi kedua dalam gelaran balap MotoGP Catalunya.
"Saya memang akan selalu bekerja keras bersama tim saya untuk meningkatkan performa motor, namun keputusan ini tidak adil bagi Honda," lanjutnya. "Bridgestone mengganti spesifikasi ini dengan alasan keamanan, namun nyatanya saat ini ban mereka tidak aman untuk kami."
"Kami juga memutuskan untuk tidak pergi ke Aragon, karena kami tidak memiliki pilihan untuk menguji coba ban depan terbaru di sana," pungkas Pedrosa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar